Panduan Lomba

LKTI

Lomba Karya Tulis Ilmiah merupakan lomba yang membutuhkan keilmuan dan kreativitas tinggi. Beberapa kriteria penilaian telah ditentukan oleh panitia untuk menyeleksi karya dari peserta. Peserta lomba karya tulis ilmiah merupakan kelompok, dalam satu kelompok terdiri dari 2 orang. masing-masing kelompok harus mengirimkan karyanya kepada panitia. Karya yang dinyatakan lolos ke babak final harus menyiapkan diri mempresentasikan karyanya.

Download Panduan Lomba

Speech

Speech Contest atau pidato bahasa Inggris mewajibkan siswa/i membuat sebuah naskah menggunakan bahasa inggris yang membahas salah satu dari empat sub tema yang telah ditentukan oleh panitia. Peserta yang lolos tahap I maka diwajibkan mengirim video yang berisi penampilan berpidato. Kemudian peserta yang lolos ke babak final akan berpidato.

Download Panduan Lomba

MTQ

Musabaqoh Tilawatil Qur'an ini diperuntukkan bagi para qori’ dalam melantunkan ayat – ayat al-Qur’an dengan memperhatikan kefasihan, tajwid, nada, dan kelancaran. Pada lomba ini peserta diharapkan mampu bersaing di era 5.0 seperti yang kami usung pada tahun ini yaitu, “Integrating various diversities as a form of realisation of the golden generation which is the benchmark for the nation's generation in the era of sociaty 5.0."

Download Panduan Lomba

OLIMPIADE

Olimpiade adalah salah satu cabang lomba yang dimiliki NCC. Lomba ini lahir dari inovasi para suksesor NCC ke-4. Tujuan awal lahirnya bidang ini untuk melahirkan cendekiawan muda dalam mengasah pemahaman, penalaran, dan penerapan serta menggabungkan aspek kecermatan dalam menjawab soal, terutama dalam mapel MIPA. Sesuai dengan tema NCC tahun ini "Integrating various diversities as a form of realisation of the golden generation which is the benchmark for the nation's generation in the era of sociaty 5.0."

Download Panduan Lomba

Daftar